ADAPTASI RUANG TERHADAP PERILAKU PENGHUNI PADA RUMAH SUSUN PENJARINGANSARI SURABAYA

Imam Ghozali

Abstract


Rumah susun adalah rumah yang tersusun secara vertical terdiri atas unit-unit hunian yang ditempati masyarakat dengan luasan terbatas. Rusun Penjaringansari adalah rusun dengan type unit hunian seluas 18m2 sampai dengan 36m2 tanpa pembatas ruang dengan kamar mandi dan teras belakang sebagai tempat jemuran atau fungsi lainnya. Ruang tanpa dinding pembatas memungkinkan penghuni untuk mengatur tata letak atau fungsi ruang sesuai kebutuhan mereka dan bagi sebagian penghuni rusun hal tersebut menjadi masalah karena terbatasnya kemampuan mereka dalam mengatur ruang (Luthfiah, 2010).

Penelitian dengan metode deskriptif eksploratoris (Marpaung, 2010) dilakukan untuk memahami latar belakang terbentuknya sebuah ruang yang terjadi setelah proses adaptasi penghuni terhadap ruang saat penghunian berlangsung pada obyek studi. Sehingga dapat diketahui jenis ruang apa yang terjadi dan fungsi-fungsi apa yang mempengaruhi terbentuknya ruang-ruang tersebut.

 

Kata Kunci: rumah susun, unit hunian, adaptasi, pemanfaatan ruang

 

DOI : https://doi.org/10.33005/envirotek.v9i1.1047


Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.