PENGARUH KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA DAN DAMPAKNYA TERHADAP KOMITMEN KARYAWAN

Charles Wahyu Irawan, Kustini mebis

Abstract


ABSTRAKSI

Keselamatan dan Kesehatan Kerja di PT. Bahtera Abadi Gas Tuban belum memperoleh perhatian serius, kondisi fisik maupun non fisik beberapa karyawan cenderung merasa kurang diperhatikan dalam bekerja. sehingga karyawan dalam bekerja mengalami kekhawatiran dan kecemasan akan risiko dan bahaya yang mengancam kapan saja. Tingkat Kepuasan Kerja belum sepenuhnya dirasakan karena belum ada keselarasan antara beban dan tanggung jawab dengan pemenuhan kebutuhan dan keinginan karyawan. Dengan adanya rasa tidak puas karyawan maka tingkat komitmen karyawan mengalami penurunan karena seluruh dukungan dari perusahaan belum semuanya tersalurkan sehingga mengakibatkan keinginan beberapa karyawan untuk meninggalkan perusahaan.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh Keselamatan dan Kesehatan Kerja terhadap Kepuasan Kerja dan dampaknya terhadap Komitmen Karyawan pada PT. Bahtera Abadi Gas Tuban. Metode penelitian ini menggunakan Teknik analisis Partial Least Square (PLS) untuk mengetahui kausalitas antar variabel yang di analisis.data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dengan menyebarkan kuesioner kepada seluruh karyawan kecuali manajer sebanyak 54 responden. Penarikan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode non probability sampling dengan teknik Sampling Jenuh (sensus). Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara Keselamatan dan Kesehatan Kerja dengan Kepuasan Kerja, dan dan ada pengaruh yang signifikan antara Kepuasan Kerja dengan Komitmen Karyawan pada PT. Bahtera Abadi Gas Tuban.

Kata Kunci : Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Kepuasan Kerja, Komitmen


Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




free hit counterCreative Commons License
MEBIS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.