Relevance Of Historical Cost And General Price Level Accounting On Financial Statement Analysis : An Empirical Study of State-Owned Companies Listed on Jakarta Stock Exchange (BEJ)

Diah Hari Suryaningrum

Abstract


Laporan Keuangan dibuat berdasarkan pada unit moneter dan akuntansi nilai historis atau akuntansi tradisional. Laporan Keuangan tersebut berasumsi bahwa harga (unit moneter) adalah stabil, sehingga laporan tersebut tidak mengakui adanya perubahan pada tingkat harga umum atau pada tingkat harga khusus. Dengan demikian, jika ada perubahan daya beli (perubahan harga), laporan keuangan historis secara ekonomis tidak relevan bagi pengambilan keputusan.
Perbedaan antara akuntansi historis dan akuntansi perubahan harga telah berlangsung bertahun-tahun. Demikian juga terdapat perbedaan pada hasil-hasil penelitian di bidang tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menguji kembali relevansi akuntansi tingkat perubahan harga dengan akuntansi historis pada perusahaan-perusahaan milik Negara (BUMN) yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta (BEJ). Pengujian dilakukan terhadap rasio-rasio keuangan, untuk mengetahui apakah ada perbedaan yang signifikan antara rasio keuangan berdasar akuntansi tingkat harga umum dengan akuntansi historis.        
Dengan menggunakan paired sample t – test dan Wilcoxon match pair test, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari sembilan kategori rasio keuangan, hanya dua kategori yang tidak signifikan. Kedua kategori rasio tersebut adalah profitability dan return on investment. Tujuh rasio yang lain terbukti signifikan, yaitu short term liquidity, long term solvency, productivity, leverage, indebtedness, investment intensiveness, dan equity. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa akuntansi dengan penyesuaian tingkat harga umum dibutuhkan dan relevan pada pelaporan keuangan.

Keywords: rasio keuangan, akuntansi tingkat harga umum, akuntansi historis, perubahan harga


Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 3.0 License.

Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.


web analytics View My Stats