ANALISIS SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN BEASISWA BERDASARKAN ISO 9126 (STUDI KASUS: BAGIAN KESEJAHTERAAN RAKYAT SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN PASER)
Abstract
Abstrak. Sebuah Sistem informasi dapat dikatakan baik jika sudah diuji, pengujian tidak hanya untuk mendapatkan program yang benar, namun juga memastikan program tersebut bebas dari kesalahan-kesalahan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalis kualitas akhir dari sistem informasi pendaftaran beasiswa Paser Berkilau, agar diketahui kelayakan darinya untuk digunakan oleh pengguna akhir, aspek yang kualitas yang diteliti berdasarkan kaidah software quality ISO 9126 khususnya pada aspek functionality. Hasil yang didapatkan dari analisis kelayakan sistem informasi pendaftaran beasiswa Paser Berkilau menggunakan standart ISO 9126. Analisis dan pengujian pada aspek functionality yang menggunakan angket yang disebarkan terhadap pegawai bagian Kesejahteraan Rakyat adalah 85%, sedangkan yang diberikan terhadap mahasiswa adalah 100%, yang memiliki arti bahwa kualitas sistem informasi pendaftaran beasiswa Paser Berkilau sudah sesuai dengan atribut dari aspek functionality dan memiliki skala sangat layak. Namun diharapkan ada perbaikan terhadap sistem yang pada halaman-halamannya masij memiliki kesalahan (error).
Kata Kunci: Sistem Informasi, ISO 9126, Functionality
Refbacks
- There are currently no refbacks.