PEMANFAATAN GADGET DALAM UPAYA BELAJAR SAHAM DAN INVESTASI SEBAGAI BAGIAN “GERAKAN YUUK NABUNG SAHAM” PADA KARANG TARUNA KELURAHAN KANDANGAN SURABAYA

Ety Dwi Susanti, Siti Ning Farida, Nurul - Azizah

Abstract


Pemberdayaan karangtaruna sebagai generasi penerus bangsa di Indonesia bagian terpenting untuk meningkatkan perekonomian nasional. Kelompok Karangtaruna ini merupakan bagian dalam upaya memberdayakan masyarakat guna mencapai tujuan dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtera. Pemberdayaan dilakukan untuk membentuk masyarakat yang mandiri dalam perekonomian. Sebagai bagian dari generasi penerus bangsa, maka sudah selakyaknya meningkatkan kemampuan karangtaruna ini dengan memanfaatkan gadget yang dimiliki untuk bisa menghasilkan dan bisa menjadikan pembelajaran saham dan investasi ini untuk penggalakan pengetahuan tentang pasar modal. Ini sejalan dengan program Bursa Efek Indonesia memulai sebuah gerakan bernama ‘ Yuk Nabung Saham’ semenjak 12 November 2015. Seiring dengan waktu kampanye atau gerakan ini semakin sering didengar oleh masyarakat umum bahwa negara dan Bursa Efek Indonesia mengajak masyarakat jangan hanya menabung uang namun juga menabung saham. Banyak dari kalangan masyarakat terutama kalangan anak muda bahwa saat ini untuk bisa melakukan transaksi saham dan belajar investasi itu sangat mudah, bisa memanfaatkan gadget , yang saat ini telah bisa dijadikan alat untuk akses transaksi saham secara online. Banyak dari kalangan masyarakat dalam hal ini karangtaruna yang tidak mengetahui bahwa belajar saham dan investasi itu bisa dilakukan dimana saja, yang perlu dilakukan adalah mengenalkan pada karangtaruna bagaimana belajar saham dan investasi.  Dengan mendukung gerakan Yuuk Nabung Saham ini , maka pemahaman tentang Saham dan Investasi pada generasi muda ini diharapkan bisa mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan jumlah investor muda yang ke depannya diharapkan pasar modal Indonesia bisa menjadi tuan di negeri sendiri. Di Indonesia jumlah penduduknya adalah 250 juta penduduk dengan investor atau investasi di pasar modal adalah 1 juta orang saja yang berinvestasi, untuk itu upaya pengenalan pasar modal dengan pemanfaatan gadget ini bisa merupakan sebuah upaya yang menarik kelompok karangtaruna yang bisa merupakan kegiatan positif dan menghasilkan. Saat ini untuk membukan rekening saham juga lebih ringan, tidak harus menunggu memiliki uang berlebih atau uang yang banyak, justru dari dana yang dipunyai ini , bisa menghasilkan dan berkembang menadi tabungan saham yang besar nantinya. Dan pada akhirnya bisa meningkatkan jumlah investor muda, yang akan sangat berpengaruh pada perekonomian Indonesia pada umumnya. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat bertujuan untuk memberikan sosialisasi dan pelatihan pada kelompok karangtaruna Kelurahan Kandangan Kota Surabaya.

Kata kunci: Pemanfaatan Gadget, Edukasi Saham , Pemberdayaan Karang Taruna

 

 


Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal Bisnis Indonesia diterbitkan oleh Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis UPN Veteran Jawa Timur